GTN, Pioneer Ritel Smartphone di Indonesia, Gapai Peningkatan Stabil Setelah Implementasi Odoo

Nama Perusahaan: PT Global Teknologi Niaga

Lokasi:Indonesia

Industri: Retail

Ukuran Perusahaan: 720

Jumlah User Odoo: 263

Tipe Hosting: Odoo.sh

Penggunaan Apps: Dashboards, Kontak, Sales, Faktur Diskusi Purchase, Inventaris Odoo, Akuntansi, POS, Tanda Tangan, Karyawan Internet of Things

Membawakan smartphone dan gadget terbaik dari perusahaan multinasional ternama ke berbagai lokasi di Indonesia, PT Global Teknologi Niaga (GTN) menetapkan misi mereka sebagai penyedia teknologi terbaik dengan layanan terpadu untuk Indonesia. 

Kesenjangan Finansial

Sebelumnya, GTN mengelola server mereka sendiri dan menggunakan sistem POS basic yang tidak terintegrasi dengan software pembukuan. 


Banyaknya keterbatasan fitur yang tidak memenuhi kebutuhan dasar bisnis mereka seperti pembagian kategori barang dari vendor dan juga opsi pembayaran yang terbatas, berdampak negatif pada akurasi laporan kinerja akhir tahun dan pembukuan. 


Menjamin quality control yang efektif juga susah karena limitasi dari sistem sebelumnya untuk melacak kembali asal usul dari barang yang bermasalah. Informasi vendor dan barang yang disupply tidak terhubung, berarti banyak waktu tambahan akan diperlukan inventaris untuk mendokumentasikan rincian produk lainnya yang tidak tersedia secara manual. Dalam jangka panjang hal ini akan mempengaruhi kredibilitas dan menghambat perusahaan untuk menyediakan value-added customer service sesuai misi GTN. 


Dari sebagian banyaknya limitasi, kesulitan krusial paling dirasakan saat musim audit. Sistem POS sebelumnya tidak bisa mencatat pembayaran kartu kredit secara akurat dan membutuhkan waktu minimal 2-3 hari kerja karena sistemnya yang tidak kompatibel dengan payment gateway elektronik yang digunakan. Kasir pun masih harus mencatat transaksi inventaris dan sales satu per satu secara terpisah menggunakan Excel. Metode bookkeeping ganda ini tentunya sangat tidak efektif, menghabiskan banyak waktu, dan terlalu banyak resiko human error.

Sistem yang Sepenuhnya Otomatis dengan Fitur-Fitur Baru

Sistem Odoo 100% sesuai dengan apa yang kita cari dari business management!

CTO dari PT Global Teknologi Niaga

Semuanya berubah ketika GTN mendapat rekomendasi untuk mencoba Odoo oleh salah satu consignment partner mereka.

Sistem POS-IoT-Sales-Inventaris Odoo terintegrasi dan dikustomisasi sehingga GTN dapat menyortir setiap produk yang dijual menggunakan IMEI dan nama vendor dari catatan transaksi internalnya. Fitur ini memungkinkan manajer untuk memantau kinerja penjualan setiap barang dan toko secara akurat sehingga bisa merancang strategi marketing yang lebih baik. 



Memanfaatkan fitur daftar harga dan konfigurasinya yang fleksibel di aplikasi Sales Odoo, pelayan toko juga bisa melayani pembelian pre-order, upselling dengan aksesoris, dan menawarkan diskon spesial untuk membangun loyalitas pelanggan yang lebih baik. Semua ini dilakukan dalam satu layar yang sama.


Tentu saja, tim sales hanyalah satu dari banyaknya divisi yang telah merasakan manfaat dari sistem Odoo. 

Berkat aplikasi Inventaris Odoo, tim stok di GTN bisa melacak pergerakkan barang secara real-time dan akurat menggunakan kode unik dari sistem Odoo yang tercantum di semua etalase. Kode ini digunakan untuk menandai karakteristik model barangnya, lokasi penyimpanannya, dan rincian lainnya. App Odoo yang intuitif juga membantu GTN membuat laporan penjualan dan inventory level yang bisa digunakan untuk merencanakan pergerakan stok barang dan mendorong penjualan di outlet-outlet yang terpilih dari hasil analisa laporan kinerja setiap cabangnya. 

Dengan adanya sentralisasi data dari penjualan dan inventaris dalam satu sistem, Odoo telah mengangkat beban kerja divisi finance di GTN selama musim audit. Fleksibilitas Odoo untuk diintegrasikan ke berbagai payment gateway yang digunakan juga membantu divisi Akuntansi untuk mencatat semua rincian transaksi pembayaran baik dari gerai daring maupun luringnya.


Sistem baru ini memungkinkan GTN untuk terbebas dari bookkeeping ganda menggunakan Excel. Sebagai gantinya, laporan finansial yang dinamis dan lengkap dengan semua rincian barang sampai analisa kinerja toko bisa dibuat hanya dalam hitungan klik. Peningkatan kinerja dan produktivitas yang dicerminkan dari menggunakan sistem Odoo memudahkan divisi finance untuk membuat laporan lengkap berdasarkan kategori barang, lokasi barang sampai daftar order, membantu GTN dengan wejangan dan langkah yang jelas untuk mencapai target bisnis mereka.  

Pioneer di Indonesia

Mengelola bisnis dengan sistem Odoo yang berfitur lengkap dan terintegrasi penuh, GTN percaya dengan potensi besarnya untuk terus berkembang dan menghadirkan lokasi-lokasi lainnya di Indonesia.  


PT Global Teknologi Niaga



Secure Visa Builds Better Future For 4 Times More People with Odoo